Petugas Tertibkan Calo-Buruh Terminal Daya Makassar

Mendekati lebaran Idul Fitri, seluruh angkutan antarkota antarprovinsi (AKAP) dan antarkota dalam provinsi (AKDP) diharuskan menaikkan dan menurunkan penumpang di dalam terminal. Petugas juga akan menertibkan calo dan buruh terminal yang suka memaksa sebagaimana dikeluhkan warga.
Tidak boleh ada lagi angkutan yang menaikkan penumpang di luar terminal. Untuk kenyamanan penumpang, petugas juga akan menertibkan calo dan buruh angkut,” ujar Direktur Utama Perusahaan Daerah (PD) Terminal Makassar Metro, A Makkarumpa Atjo, di Makassar.

Keharusan AKAP dan AKDP menaikkan dan menurunkan penumpang di terminal diputuskan Dinas Perhubungan (Dishub) Sulawesi Selatan (Sulsel), Dishub Kota Makassar, Organda Sulsel, Kepolisian Wilayah Kota Besar (Polwiltabes) Makassar, dan PD Terminal Makassar Metro, Selasa lalu.
Di sisi lain, penumpang dan calon penumpang mengeluhkan sikap calo terutama di TRD. Calo-calo terminal seringkali bersikap kasar dengan menarik-narik tas calon penumpang dan memasang tarif yang mahal. Warga yang hendak bepergian ke luar Kota Makassar mengaku tidak nyaman ketika harus masuk Terminal Regional Daya (TRD), Makassar.
Makkarumpa mengatakan, bersamaan dengan pemberlakuan keputusan bersama itu, petugas Kepolisian Wilayah Kota Besar (Polwiltabes) Makassar juga akan ditempatkan di setiap pintu masuk. Polisi akan bertindak ketika melihat calo memaksa dan menarik-narik calon penumpang.
“Calo masih kita perbolehkan ada di terminal. Tetapi dalam menawarkan jasa, mereka dilarang memaksa,” katanya. Apabila masih ada warga yang merasa terganggu dengan perilaku calo, warga dapat melaporkannya ke petugas di kantor PD Terminal Makassar Metro di lantai dua TRD.
Larangan pemaksaan juga ditujukan kepada buruh angkut. Buruh masih diperbolehkan menawarkan jasa tetapi atas dasar tawar menawar, bukan memaksakan harga secara sepihak. Buruh yang dapat menawarkan jasa adalah buruh yang mengenakan seragam khusus dengan nomor punggung.

2 Tanggapan so far »

  1. 1

    hi……….. jadi ingat template yg pernah saya pakai..

  2. 2

    Aliah said,

    Perbaiki ki’ lagi itu terminal kodong e


Comment RSS · TrackBack URI

Tinggalkan komentar